Wakapolda Jambi Brigjen Pol Ahmad Haydar, Sabtu (22/9), menjadi pemateri kuliah umum bagi mahasiswa baru Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) ...
Wakapolda Jambi Brigjen Pol Ahmad Haydar, Sabtu (22/9), menjadi pemateri kuliah umum bagi mahasiswa baru Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Muhammadiyah Jambi. Kegiata yang berlangsung di Ball Room Hotel Shang Ratu tersebut diikuti sekitar 400 mahasiswa baru STIE Muhammadiyah Jambi.
Di hadapan mahasiswa baru STIE Muhammadiyah Jambi, Brigjen Ahmad Haydar menyampaikan materi mengenai urgensi Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
Selain mahasiswa baru, kegiatan tersebut juga dihadiri pihak kampus STIE Muhammadiyah Jambi. Dari Polda Jambi juga hadir Direktur Intelkam Kombes Pol Lilik Apriyanto."
"Kuliah umum tersebut dalam rangka kegiatan masa perkenalan terhadap mahasiswa baru yang diadakan pihak kampus STIE Muhammadiyah Jambi," kata Kabid Humas Polda Jambi AKBP Kuswahyudi Tresnadi.
Penulis: Ikbal FerdiyalEditor: Ikbal Ferdiyal